Kristalisasi Marmer merupakan tindakan yang biasa dilakukan oleh cleaning service bertujuan agar lantai marmer telihat bersih dan mengkilap kembali.
Sebelum proses Kristalisasi Marmer dilakukan, maka harus dipersiapkan alat dan chemical yang akan digunakan.
Alat dan Chemical yang digunakan dalam proses kristalisasi all:
- Warning Sign
- Floor Polysher low speed
- Pad Mrah dan Pad Putih
- Floor Squeegee
- Moping set
- Marbel Powder
Langkah-Langkah Kristalisasi Marmer:
- Siapkan peralatan yang dibutuhkan
- Letakan tanda pengaman (warning sign) ditempat yang tepat
- Campurkan marble powder dengan air sehingga membentuk pasta
- Tuangkan pasta pada area yang dilakukan kristalisasi
- Poles area yang berpasata dengan mesin poles yang menggunakan pad merah secara merata dari kiri kekanan, hinggga mengkilap kurang lebih 15 menit
- Tarik pasta yang tersisa ddengan floor squeegee, kemudian hisap dengan mesin wet & dry vacum cleaner
- Lakukan pembilasan dengan cara pengepelan dengan air bersih dan biarkan kering
- Apabila telah selesai lakukan area berikutnya seperti diatas secara teratur
- Lakukan dri buffing pada pad putih secara merata dari kiri kekanan merata sampai mengkilap.
- Kumpulkan, bersihkan semua perlatan dan simpan kembali digudang
Petunjuk Keselamatan Kerja:
- Selalu menggunakan sarung tangan karet (rubber hand gloves)
- Warning sign harus selalu digunakan
- Jangan biarkan lantai diinjak dalam proses pengkilapan
- Yakinkan bahwa lantai marmer telah betnar bersih agar hasil kristalisasi optimal
- Gunakan Mop yang berbeda untuk pembilasan
- Lakukan kristaliasi secara bertahap dengan jangkauan luas pengerjaan kecil-kecil.
Demikian gambaran singkat proses kristalisasi dari Monggo Cleaning (PT. Tulodo Monggo Agung) dan semoga bermanfaat. Untuk kebutuhan Jasa Cleaning Service Jakarta (Jabodetabek) atau Jasa Cleaning Service Bandung silahkan hubungi kami. Kami hadir untuk memberikan solusi.
No comments:
Post a Comment